Penyanyi R&B Alicia Keys termasuk salah satu yang akan menghibur penonton dan direncanakan membawakan single dari album kelimanya berjudul Girl On Fire.
Sementara rapper sekaligus produser Pitbull akan menari dengan kerumunan para wanita seksi.
Band asal Las Vegas, The Killers, yang telah menjual lebih dari 15 juta album akan membawakan single dari album baru mereka, Battle Born.
Dan tentu saja sebuah sensasi akan datang dari penyanyi fenomenal asal Korea Selatan Psy dengan tembang andalannya Gangnam Style.
Beberapa artis lainnya yang juga akan bergabung mengisi acara MTV EMA adalah Taylor Swift, Muse, No Doubt, dan Carly Rae Jepsen.
"Sangat menyenangkan menjadi bagian MTV EMA, aku merasa bersemangat untuk memperdengarkan lagu dalam album terbaru.
"Aku merasa memiliki sebuah energi kekuatan yang sudah tidak sabar untuk dikeluarkan dalam MTV EMA," ujar Alicia Keys dilansir Music-News, Rabu (24/10).
0 komentar:
Posting Komentar